Agustus 2011 - BELAJAR BERSAMA CAH TINGKIR Agustus 2011

SMS Lebaran Terunik

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom Selasa, 30 Agustus 2011 2 comments
Hari raya boleh tertunda, tetapi ucapannya sudah mulai terdengar dimana-mana. Untuk itu, aku akan coba membantu sharing untuk membuat sms ucapan lebaran yang aku ambil dari sumber-sumber teratas google.

Mata kadang salah melihat
Mulut kadang salah mengucap
Hati kadang salah menduga
Dengan niat tulus suci dan Ikhlas
Mohon maaf lahir dan batin.

Hatiku tak sebening XL ato secerah MENTARI, banyak khilaf kubuat. FREN kupinta SIMPATImu. BEBASkan aku dengan maafmu, supaya aku merASa lega. M3t lebaran, mohon maaf lahir batin
Ramadhan membasuh hati yang berjelaga
Saatnya meraih rahmat dan ampunan-Nya

Harumnya aroma maaf mulai merebak, menutup Ramadhan dengan indah, menyambut datangnya hari suci yang penuh berkah. Ya 4JJI Maafkan kami yang sering menyakiti saudara kami dengan dusta, prasangka dan ingkar janji. taqabbalallahu Minna Wa Minkum.

Bryan Adams said “Please Forgive Me..”
Rio Febrian said “Ooo.. Maaf, maafkan diriku..”
Ruben Studdard said “Well this is my sorry for 2011.”
Yuni Shara said “Mengapa tiada maaf bagiku.”
Elton John said “Sorry seems to be the hardest word.”
Mpok Minah said “Maaf.. bukannya saya ngak ngerti.. bukannya saya nggak sopan..”
I said “Minal Aidin wal faizin..”

Sebelum takbir berkumandang
Sebelum ajal menjemput
Sebelum jaringan over load
Ijinkan kami memohon maaf lahir dan bathin

The holy and beautiful Syawal will come soon
There is no word proper to welcome it
Except the word of pray and forgiveness
My Majesty if you forgive all my fault
And hope your worship accepted by Allah The God of Merciful and the Beneficent

Andai tangan tak kuasa menjabat
Setidaknya kata masih dapat terungkap
Setulus hati mengucapkan
Selamat Idul Fitri, Mohon maaf lahir & batin

Maaf Lahir Bathin
Apapun makanannya
minumnya teh botol sosro
Kapan saja lebarannya
ucapannya minal aidin wal faidzin lah yaow

Selamat Hari Raya Idul Fitri
Taqobalallahu minnaa wa minkum
Shiyamanaa wa shiyamakum
Minal ‘aidin wal faizin
Mohon maaf lahir dan batin

11 bln banyak kata sudah di ucapkan
dan dilontarkan tak semua menyejukan
11 bln banyak prilaku yang sudah dibuat
dan diciptakan tak semua menyenangkan
11 bln banyak keluhan, kebencian, kebohongan
menjadi bagian dari diri
Mari kita memaafkan, mohon maaf lahir dan batin

Faith makes all things possible.
Hope makes all things work.
Love makes all things beautiful.
May you have all of the three.
Happy Iedul Fitri.

When it’s black turn white,
when it’s dark turn light,
when a mistaken,
turn forgiveness,
Happy Idul Fitri.

No Card, No Ketupat, No Parcel, Just SMS Represents Everything …Sins… Laugh.. Tears.. Happy ‘Iedul Fitrie.

Potato chip without salt is on the table. Relationship without fault is impossible. Minal aidin wal faizin.
I’d like to wish you a holy Iedul Fitri and express my cincerest apology. I beg your mercy for all of my sins. May Us be fitri.

Time 2 share, Time 2 love, Time 2 pray, Time 2 forgive, Time 2 joy, Time 2 cheer, Time 2 gather, Time 2 back, Back 2 fitri

Please forgive Born n Batin
If words could kill,
I think many people have died because of mine.
And if that’s including you,
I would like to apologize for all that I’ve done..
Happy Idul Fitri!

Although Eid is still a few days. but what’s wrong with sms (short message service) start typing in the mobile phone or cell phone or perhaps in a draft email friends a beautiful set of words for eid greeting the soothing and out of the bosom of the most deep and sincere. Send as he approached the day H yes. Not bad if you still want to be typed as Eid 2011 going home and sent the way back home:)

I hope with which we send sms to parents, father, mother, teacher, brother, sister, friend, and even our relatives can be useful in order to establish Silaturrahmi or Islamic brotherhood.
Make this as a vehicle for the strengthening of kinship.

K4sih, jG4nL4h KaMu B3rJalAn di DeP4nKu, K4rNa aKu T4K KuaSa iKuTi L4nGkaHmU..
J4nGan PuL4 KaMu BeRJaL4n di BeL4KanGkU, ‘kU TaK PaNtaS MeNjadI PaNuTan-Mu,
TaPi…. MaRiLaH KiTa BeRJaLaN BeRiRiNgaN, BerGandEnGan TanGaN-MenYoNgSonG HarI EsUk PeNuH KaSih dAn RidHo ILLaHi….

Mungkin hari-hari yang lewat telah menyisakan sebersit kenangan yang tak terlupa…..,ada salah, ada khilaf, ada dosa yang mengikuti perjalanan hari – hari itu.
agar tak ada sesal, tak ada dendam, tak ada penyesalan ….
mari kita sama-sama sucikan hati,diri,dan jiwa kita.
Marhaban Yaa Ramadhan………………

Ya Allah……
Perkayalah Saudaraku ini dengan keilmuan
Hiasi hatinya dengan kesabaran
Muliakan wajahnya dengan ketaqwaan
Perindalah fisiknya dengan kesehatan
Serta terimalah amal ibadahnya dengan kelipat gandaan
Karena hanya Engkau Dzat penguasa sekalian alam
Marhaban Ya Ramadhan,,,,,,,,
Mohon maaf lahir dan bathin…..

Ijinkan saya bersajak
Untuk LISAN yang tak terJAGA
Untuk JANJI yang terABAIKAN
Untuk HATI yang berPRASANGKA
Untuk SIKAP yang meNYAKITKAN
Di hari yang FITRI ini, dengan TULUS HATI
Saya mengucapkan mohon MAAF LAHIR & BATHIN
Semoga ALLAH selalu membimbing kita Bersama di jalanNYA
Marhaban ya Ramadhan,

semoga bulan ini penuh BBM (Bulan Barokah dan Maghfirah)
mari kita PREMIUM (Pre Makan dan Minum)
serta SOLAR (Sholat Lebih Rajin ), dan
MINYAK TANAH (Meningkatkan Iman dan Banyak Tahan Nafsu Amarah)
serta PERTAMAX (Perangi Tabiat Maksiat)
Mohon Maaf Lahir dan Bathin

tiada gading yg tak RETAK
tiada tuyul yg tak BOTAK
tiada bisul yg tak BENGKAK
tiada luka yg tk KOYAK
minal KONIDIN wal BODREXSIN
mhn maaf salah KIRIM
-> Minal Aidzin Wal Faidzin Mohon Maaf Lahir dan Bathin <-

Puasa mengambil jarak dengan dunia
agar manusia tidak jadi budaknya
karena dunia adalah permainan
bermegah-megah dengan bangunan
berbangga-bangga dengan kekayaan
semua itu dapat melalaikan.
Padahal manusia hanyalah pengembara
saat mati hartanya tak akan dibawa
hanya amal-saleh yang ikut serta
Yang ada disisi manusia akan sirna
Yang ada di sisi Allah abadi selamanya.
Sejalan dengan berlalunya Ramadhan tahun ini
Kemenangan akan kita gapai

Dalam kerendahan hati ada ketinggian budi
Dalam kemiskinan harta ada kekayaan jiwa
Dalam kesempatan hidup ada keluasan ilmu
Hidup ini indah jika segala karena ALLAH SWT
Kami sekeluarga menghaturkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1431 H

“Kutanamkan benih dihatimu, kusiram dan kurawat agar tumbuh sampai berbunga, kupetik dan kurendam menjadi air bunga yang meniru wangi surga, lalu kubasuh hatimu dari khilafku dan menggantinya dengan aroma wangi ketulusan untuk memaafkanku”

“.dan aku hanya.lah MANUSIA bisa BERSALAH dan MENYAKITI
.aku hanya.lah MANUSIA tk seperti TUHAN yg SEMPURNA :’)”
“Di hari terakhir Ramadhan tahun ini,
mengucapkan,
mohon maaf lahir dan batin.
Serta semoga kita dipertemukan dengan bulan Ramadhan tahun depan.

Amin Ya Robbal ‘Alamin :)
“Taqabbalallah huminna waminkum ..
Tak terasa sbntar lg hari kemenangan telah tiba .
Minal aidzin waal faidzin, Mohon maaf lahir dan batin .
Maafkan segla kesalahan saya baik d sengaja maupun tidak ..
Mulai dari NOL yaaa .. :-)

“Happy Eid ul-Fitr 1432 H “to forgive is the highest, most beautiful from of love. In return, you will receive untold peace and happiness”

“Fitrah sejati adalah mengakbarkan Allah…
dan Syariat-Nya di alam jiwa..
di dunia nyata, dalam segala gerak..
di sepanjang nafas dan langkah..
semoga seperti itulah diri kita di hari kemenangan ini..
Selamat Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir dan Batin
:)
maafn kesalahn aq ea tman”…. ^^”

“Ass Wr. Wb
Kunyiiit cur itik itik :D
Happy Idhul Fitri 1432 H
Taqaballahu minna wa minkum Taqaballahu Ya Kariim (:
Mohon maaf lahir batin yaa

May God bless you all as always :d”
“Allahu akbar
Allahu akbar
Allahu akbar
Lailah hailallah huallahu akbar allahu akbar wallilah hilham…
Mohon maaf lahr btin ea teman..”

“sugeng riyadin para rencang2 sedaya , kalepatanipun manawi wonten lepat , mugi panjenengan sedaya saget maringi pangapunten kagem kawul kantun ikhlas lan mugi mesthi dipunparingi kesehatan kalihan gusti Allah . Amin , matur suwun ingkang kathah :D

“hanya 1 kliamat yg bsa kuucapkan ! Minal Aidzin wal faidzin mohon maaf lahir dan batin dan ada 1 pesan jga yg akan aq sampaikan ! Sesungguhnya orang kuat itu bukanlah.. orng yg intar bergulat tapi orang yg mampu menahan kesabarannya sendiri ! Maka orng yg setiap harinya sabar menahan amarahnya niscaya / InsyaAllah Allah akan memasukkan ia ke dalam gol. orng yg beriman ! Amin ya Robbal Alamin !”
Selamat Menikmati dan Berbagi.....

Baca Selengkapnya ....

INFORMASI SERTIFIKASI GURU 2012

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom Sabtu, 27 Agustus 2011 0 comments
Surat pengantar persiapan pelaksanaan program sertifikasi guru 2012 dari BADAN PENINGKATAN SUMBER DAYA PENDIDIKAN -PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN kepada Kepala Diknas Kota/Kabupaten seluruh Indonesia...Klik disini

Program Pendidikan Profesi Guru pad Perguruan Tinggi Jawa Tengah 2012 ...klik disini

Baca Selengkapnya ....

Pasang Ms Powerpoint ke dalam Blog

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom Rabu, 24 Agustus 2011 0 comments
               Postingan ini sengaja saya buat, karena kebanyakan blogger pemula menginginkan animasi dalam blognya. Padahal penggunaan animasi yang sederhana dan mudah dengan Ms Powerpoint. Postingan ini kita akan belajar pemasangan powerpoint di sebuah blog dengan ppt2video_converter.contoh hasilnya :




Untuk memasang file berformat pptx ada beberapa cara,yang pertama tama harus anda lakukan adalah mendownload file program ppt2video_converter (free yang trial).



Setelah file anda download dan instal mulai langkah pengubahan file pptx ke file video youtube seperti dibawah
  1. Masuk acoolsoft ppt to videopro klik "Order Later" .
  2. Kemudian klik "create video files to powerpoint".
  3. Pilih “ add” untuk import file powerpoint dari lokal disk komputer / notebook (file powerpoint akan dipasang di blog). 
  4. Apabila sudah pilih " Next" Kemudian pilih format "youtube video" (kalau masang di blog)
  5. Klik "Next" dan untuk memulai proses pengubahan klik "Start" (tunggu beberapa detik).
  6. Akan muncul "The Powerpoint have been successfully converted" (file berhasil dirubah)



Upload file youtube video ke blog (secara online). 
  1. Login ke blogger pilih menu "entri baru" terserah dimana mau ditempatkan video tersebut.
  2. Kemudian pada kolom posting klik "insert a video" upload file dari C/user/asus/my document/ppt to videoprp/24-8-xxxx(tanggal pengubahan file) .
  3. Pilih “ upload” kemudian tunggu beberapa menit sampai youtube video muncul dengan jelas di posting.
  4. Kemudian klik "Terbitkan entri" 
  5. Silakan dicek di blog klik "play" youtube video
Selamat mencoba dan jika ada yang kurang jelas kita bisa sharing disini

Baca Selengkapnya ....

ABOUT ME

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom 1 comments

Tentang Blogger
Merta Irawan, S.Pd 
lahir di Semarang, 16 Mei 1981. Ia dibesarkan dalam keluarga sederhana. Semenjak kecil ia tekun belajar dan membaca hingga lepas SLTA. Kemudian melanjutkan studinya di UNNES pada Jurusan Geografi Fakultas Ilmu Sosial (lulus 2005). Berkat Usaha dan doa akhirnya suami dari Nur Aryanti A.md memperoleh beasiswa unggulan BPKLN pada S2 Magister teknik Informatika UDINUS (2015). 
Selepas studi S-1, sempat mengajar di SMA Cityschool Semarang selama 3 bulan. Kemudian diangkat sebagai PNS Kab Semarang dengan penempatan SMA Negeri 1 Susukan (2006). Tuntutan mengajar 24 jam telah mendorong mengajar di SMA Bina Insani Susukan (2008-2011) dan SMA Assalafi Susukan (2010-2011). Pada pertengahan tahun 2011 Ayah dari Assyifa dan Adzkia berpindah tugas di SMP Negeri 1 Ambarawa karena adanya kebijakaan pemerataan guru Kab Semarang. 
Informasi dan Konsultasi http://awan-learningbyearth.blogspot.com atau m312t4@gmail.com


Baca Selengkapnya ....

PEMBAHASAN PELAPUKAN

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom Sabtu, 13 Agustus 2011 1 comments

1.    Perhatikan gambar berikut ini.
sieztha.wordpress.com 

Berdasarkan gambar diatas merupakan pelapakan adalah
a.    pelapukan mekanik     c. pelapukan kimiawi
b.    pelapukan biologis    d. pelapukan fisika
Pembahasan :
Jawaban B. Penggalian bukit termasuk pelapukan biologis

2.    Dibawah ini perbedaan pelapukan mekanik dan pelapukan kimiawi adalah ?
Pilihan
Pelapukan Mekanik
Pelapukan Kimiawi
A
hancurnya batuan akibat makhluk hidup
hancurnya batuan akibat perubahaan cuaca
B
hancurnya batuan akibat perubahaan cuaca
hancurnya batuan akibat makhluk hidup
C
hancurnya batuan akibat perubahaan cuaca
hancurnya batuan akibat terjadi reaksi kimiawi
D
hancurnya batuan akibat reaksi kimiawi
hancurnya batuan akibat makhluk hidup

Pembahasan :
Jawaban C. Pelapukan mekanik disebabkan oleh perubahan cuaca seperti hujan, tekanan suhu waktu siang dan malam sedangkan pelapukan kimiawi oleh terjadi rekasi kimiawi misalnya bertemunya batuan kapur dengan air hujan.

3.    Penyebab utama terjadinya pelapukan mekanik  adalah
a.    kontak makhluk hidup     c. perubahaan gaya
b.    reaksi kimiawi               d. perubahaan cuaca
Pembahasan :
Jawaban D. Pelapukan mekanik oleh hujan, perbedaan tekanan suhu waktu siang dan malam (perubahaan cuaca)

4.    Daerah dibawah ini yang terdapat fenomena pelapukan kimiawi adalah
a.    P. Seribu                    c. Lembah Siahanoek
b.    Peg. Seribu               d. Bukit tinggi
Pembahasan :
Jawaban B, Pegunungan seribu merupakan peg. Kapur sehingga terjadi pelapukan kimia akibat proses oksidasi yaitu bertemunya antara zat kapur dengan air hujan.

5.    Salah-satu penyebab fenomena sungai bawah tanah adalah
a.    pelapukan kimiawi      c. pelapukan mekanik
b.    pelapukan biologis       d. pelapukan fisika
Pembahasan :
Jawaban A. Sungai bawah tanah adalah salah-satu fenomena terdapat di daerah kapur. Sungai ini terjadi akibat air hujan yang mengikis celah-celah batu kapur yang terdapat di dalam tanah.

6.    Dibawah ini manfaat pelapukan bagi kehidupan adalah
a.    Material merata        c. perubahaan ketinggian
b.    kesuburan tanah     d. meratakan dataran
Pembahasan :
Jawaban B, pelapukan batuan menyebabkan terbentuknya unsure hara pada tanah sehingga menyuburkan tanah disekitarnya.

7.    Salah-satu dampak negative proses pelapukan bagi kehidupan adalah
a.    sungai menjadi subur   c. DAS terhambat
b.    aliran sungai tenang    d. DAS menjadi dangkal
Pembahasan :
Jawaban D, Hasil pelapukan sebagian besar mengalir di sungai sehingga endapan menjadikan pendangkalan sungai.

Baca Selengkapnya ....

TENAGA EKSOGEN-PELAPUKAN

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom Senin, 08 Agustus 2011 0 comments
Apersepsi
pontianak.tribunnews.com
          Kalau kita lihat, mengapa mayoritas jalanan di pedesaan kondisi buruk dan bergelombang sehingga selalu ada perbaikan. Sebagian besar orang menganggap hal itu sebagai kejelekan atau kekurangan bahan materialnya. Jika kita pandang dari sudut geomorfologinya, ternyata penyebabnya adalah badan jalan lebih rendah daripada lahan yang di kanan atau yang dikirinya. Selain itu kecenderungan saluran air dan sanitasi pedesaan yang buruk pula. Kondisi ini akan menyebabkan air hujan masuk ke badan jalan sehingga mengurangi daya tahannya belum lagi beban berat diatasnya. Hal ini dapat kita simpulkan bahwa salah-satu penyebab kerusakan jalan di pedesaan adalah genangan air hujan di badan jalan. Faktor genangan air dan beban berat inilah yang akan mengakibatkan badan jalan melapuk.
Pada posting berikut ini kita akan lebih jauh mempelajari tentang proses pelapukan serta karakteristiknya.

Eksplorasi
           Ingatkah kamu bahwa sebenarnya relief muka bumi tidak rata. Apakah pernah terlintas, bagaimana hal itu terjadi? Ya semua itu hanya akan terjawab pada posting kali ini.  Pada posting sebelumnya, kita ketahui bahwa bentuk kerak bumi tidak merata dan sebagian besar tersusun oleh batuan. Perubahan  ketinggian relief ini bisa terjadi secara alamiah dan buatan. Salah-satu penyebab utamanya adalah proses pelapukan lapisan batuan. Pelapukan juga mempunyai manfaat sangat besar dalam meningkatkan dan memeratakan unsur mineral tanah. Dengan komposisi unsur tanah yang ideal akan menyuburkan tanah tersebut misalnya kondisi tanah di daerah tropis.
Disisi lain intensitas pelapukan tinggi akan menyebabkan terkikisnya lapisan batuan misalnya badan jalan yang rusak akibat genangan air hujan, pecahnya karang akibat hantaman ombak laut dan lain sebagainya.
Dari situ kita tahu, agar pelapukan tidak merusak lingkungan sekitar maka kita harus pandai-pandai menjaga dan merawatnya.

Elaborasi
Pelapukan
Pelapukan adalah proses penghancuran  lapisan batuan dalam bentuk partikel secara perlahan – lahan.  

Proses ini mampu mengubah bentuk muka Bumi. Pelapukan dimuka bum dibedakan menjadi beberapa jenis meliputi :
Pelapukan Mekanik atau Fisika
Pelapukan ini berupa batuan pecah menjadi bagian yang lebih kecil dan masih membawa karakteristik asli batuan asalnya. Beberapa faktor fisik yang mendorong terjadinya pelapukan ini antara lain :
Faktor pembekuan air di dalam batuan mampu merusak batuan. Air yang menyusup ke dalam batuan, mengalami pembekuan. Akibat tekanan air yang membeku, batuan tersebut pecah. Proses ini seperti yang terjadi ketika air laut menyusup dalam batu karang. Kristal garam yang terbentuk di dalam batuan mampu menghancurkan batuan.
Faktor perbedaan temperature mengakibatkan batuan mengembang saat suhu tinggi, dan mengerut saat suhu rendah. Apabila hal ini terjadi terus-menerus akan menyebabkan permukaan batuan retak kemudian pecah
Faktor curah hujan yang tinggi disertai dengan intensitas sinar matahari yang tinggi secara bergantian, membuat batuan mengerut dan mengembang hingga akhirnya terlapuk

Pelapukan kimia
Pelapukan ini bersifat kompleks karena disertai dengan penambahan maupun pengurangan unsur kimia pada batuan sehingga komposisinya tidak lagi seperti batuan asal. Peristiwa pelarutan batuan oleh air, oksidasi, dan hidrolisis mengakibatkan terjadinya pelapukan secara kimiawi. Salah-satunya terlihat jelas di wilayah karst. Gua, uvala, dolina, dan aliran sungai bawah tanah misalnya, terjadi karena pelarutan tanah kapur melalui retakan-retakan (diaklas). Retakan akan semakin membesar dan bisa membentuk gua atau lubang-lubang. Jika lubang-lubang saling berhubungan maka sungai bawah tanah bisa terbentuk. Contoh yang lain misalnya fenomena stalakmit, stalagtit.

Pelapukan biologis
Pelapukan ini adalah penghancuran partikel batuan yang disebabkan oleh makhluk hidup baik hewan, tumbuhan dan manusia.
Pelapukan oleh akar tanaman.
Akar tanaman yang menerobos ke dalam celah atau retakan batuan mengakibatkan batuan menjadi rapuh dan hancur
Pelapukan oleh binatang seperti cacing tanah dan unggas. Binatang tersebut membantu memperlebar dan mengikis retakan batuan serta menyebabkan lapisan batuan di bawah tanah terkorek dan melapuk
Pelapukan oleh kegiatan manusia misalnya pembukaan lahan untuk pertanian, pembangunan fisik,
dan kegiatan pertambangan.

Konfirmasi
  1. Pelapukan mampu meningkatkan kesuburan tanah suatu daerah.
  2. Pelapukan bisa terjadi secara alamiah dan buatan dan mempunyai sifat yang destruktif atau merusak

Latihan Soal 


1.    Perhatikan gambar berikut ini.
sieztha.wordpress.com

Gambar diatas merupakan hasil pelapukan  adalah
a.    biologis                             c.mekanik
b.    kimiawi                             d.alamiah

2.    Dibawah ini perbedaan pelapukan mekanik dan pelapukan kimiawi adalah ?
Pilihan
Pelapukan Mekanik
Pelapukan Kimiawi

3.    Penyebab utama pelapukan mekanik  adalah ?

4.    Daerah dibawah ini yang terdapat fenomena pelapukan kimiawi adalah ?
a.    P. Seribu                    c. Lembah Siahanoek
b.    Peg. Seribu                 d. Bukit tinggi

5.    Salah-satu penyebab fenomena sungai bawah tanah adalah ?

6.    Dibawah ini manfaat pelapukan bagi kehidupan ?

7.    Salah-satu dampak negative proses pelapukan bagi kehidupan adalah ?
    a.    sungai subur              c. DAS terhambat
    b.    aliran sungai tenang   d. DAS menjadi dangkal

Pembahasan




Baca Selengkapnya ....

EVALUASI JAWABAN :

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom Senin, 01 Agustus 2011 0 comments

KOREKSI JAWABAN

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom 0 comments

PEMBAHASAN LATIHAN SOAL PATAHAN-LIPATAN

Posted by MERTA IRAWAN, S.Pd, M.Kom 0 comments

1.      Berikut ini yang termasuk fenomena patahan adalah ? 

Pembahasan :
Sudah jelas A

2.    Dibawah ini yang termasuk perbedaan patahan dan lipatan adalah ?
Pilihan
Patahan
Lipatan
A
Relief batuan induk
Relief batuan sedimen
B
Relief batuan sedimen
Relief batuan induk
C
Relief batuan beku
Relief batuan sedimen
D
Relief batuan sedimen
Relief Batuan beku

       Pembahasan :
       Fenomena patahan terjadi pada suatu area bumi yang mempunyai relief batuan   beku sedangkan lipatan pada suatu daerah muka bumi yang batuan sedimen mendominasi.

3.  Perhatikan berikut ini
  1. tumbukan antar lempeng  3. batuan beku patah
  2. pergeseran garis batuan   4. batuan sedimen melengkung
Proses terjadinya fenomena lipatan adalah ?
  1. 1-2-3                                   c. 1-3-4
  2. 1-2-4                                   d. 1-4-2
Pembahasan
Urutan terjadi lipat yang pertama adalah tumbukan antar lempeng yang menyebabkan pergeseran lapisan batuan secara vertical sehingga mengangkat area batuan sedimen melengkung ke atas.

4.  Yang termasuk bentukan lipatan muka bumi adalah ?
a. Sesar opak                              c. gunung api
b. Batu karang                             d. kawah gunung


5.  Salah-satu contoh bentukan patahan berikut ini adalah ?
a. Sesar opak                            c. gunung api
b. Batu karang                            d. kawah gunung


6.  Manfaat fenomena lipatan bagi kehidupan adalah ?
a. deposit mata air                  c. material bangunan
b. area satwa liar                       d. kaya mineral
Pembahasan :
Fenomena lipatan yang terdapat di muka bumi misalnya gunung dan bukit, daerah ini mempunyai manfaat sebagai penyimpan air tanah yang baik.

7.  Dampak negatif fenomena patahan bagi kehidupan adalah ?
a. global warming                        c. kebakaran hutan
b. rawan gempa                        d. kesuburan rendah
Pembahasan :
Kebanyakan daerah patahan memiliki sesar yang mempunyai potensi rawan gempa.

Baca Selengkapnya ....
Cara Buat Email Di Google | Copyright of BELAJAR BERSAMA CAH TINGKIR.